FILM KARYA ANAK BANGSA INDONESIA RAIH 4 PENGHARGAAN DI JAPAN WORLD TOURISM FILM FESTIVAL 2023

  • last year
Kabar membanggakan, salah satu film anak bangsa berjudul Jiwa Jagad Jawi sukses mendobrak dunia perfilman bertema pariwisata dalam Japan World Tourism Film Festival (JWTFF) 2023.

Film besutan sutradara Ivan Handoyo ini baru saja berhasil menyabet empat penghargaan prestisius, yaitu Gold award kategori Asian Competition, Gold Award kategori Country Destination, Art & Craft Winner dan penghargaan tertinggi sebagai Grand Prix Winner 2023.

Kompetisi ini digelar dalam rangka mengangkat dunia pariwisata dari berbagai negara di dunia termasuk Indonesia.

Dalam kegiatan Japan World Tourism Film Festival 2023 film Jiwa Jagad Jawi Raih harus bersaing dengan 1.286 film dari 105 negara dan berbagai wilayah di Dunia.

Ivan Handoyo menuturkan, film ini bercerita tentang seorang peziarah muda yang diperankan oleh Putu Bulan, yang ingin berwisata ke Jawa.

Dia melakukan perjalanan budaya dan spiritual di Jawa, hingga akhirnya menemukan kesadaran luhur di tanah Jawa.

Dalam proses pengerjaannya, Ivan beserta tim harus melakukan riset mendalam dan memahami budaya dan sejarah yang tepat secara faktual dengan bimbingan penasihat budaya Jawa.

Sumber: suara.com
.
#kamikabarbaik #kabarbaik #kabarbagus #kabargembira #kabarbahagia #kabarmusik #sukabumi #kotasukabumi #kabsukabumi #kabupatensukabumi #kabarsukabumi #infosukabumi #kabarinspiratif #kabarmemabanggakan #film #filmindoesia #filmkaryaanakbangsa #filmindonesiaraihpenghargaan #japan #japanworldtourismfilmfestvial #filmfestival #festivalfilmjapan #pariwisata #jawa #tanahjawa #budaya #sejarah #spiritualjawa #jiwajagadjawi

kabupaten sukabumi, kota sukabumi, informasi sukabumi, info sukabumi, wisata sukabumi, kuliner sukabumi, sukabumi kuliner, kab sukabumi, kabar sukabumi, kabar baik, kabar baik sukabumi

Recommended